Percepat Penyelesaian Program Seribu Jalan Mulus, Pemkab Seluma Jalankan Titik Nol di 92 Proyek

Kompas.com - 04/09/2023, 12:18 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

Pengerjaan Program Seribu Jalan Mulus di Seluma dipantau Bupati Erwin OctavianDOK. Pemkab Seluma Pengerjaan Program Seribu Jalan Mulus di Seluma dipantau Bupati Erwin Octavian

KOMPAS.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma mempercepat penyelesaian program Seribu Jalan mulus di Seluma, Bengkulu. Bupati Seluma Erwin Octavian memerintahkan pengerjaan program tersebut dilakukan hingga larut malam.

Pada 2023, Pemkab Seluma telah menjalankan titik nol di 92 proyek, seperti pembangunan jalan, jembatan, dan infrastruktur lainnya. Sesuai perintah dari Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Seluma, titik nol dimulai pada siang hari hingga larut malam.

"Hampir 90 proyek sudah kami laksanakan titik nol dalam pengerjaannya," ungkap Erwin dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (4/9/2023).

Erwin memastikan bahwa pembangunan keempat hulu di Kabupaten Seluma akan dirampungkan pada 2023 hingga 2024.

Baca juga: Majukan 182 Desa dan 20 Kelurahan, Bupati Seluma Berkeliling Pastikan Program Pembangunan Berjalan

"Pendanaan berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Dana Instruksi Presiden (Inpres) yang digunakan untuk pembangunan jalan, jembatan, serta rehabilitasi gedung," tutur Erwin.

Menurutnya, lima program unggulan itu memiliki kesulitan tersendiri. Salah satunya adalah permasalahan luas wilayah di Kabupaten Seluma.

"Kami terus berupaya mengoordinasikan proyek ini dengan pemerintah pusat. Kami prioritaskan empat hulu yang selalu dikeluhkan oleh masyarakat. Pada 2023 dan 2024 pasti akan teratasi," ujar Erwin.

Erwin menambahkan, pembangunan yang sedang berjalan saat ini adalah pembangunan ruas jalan dan jembatan kabupaten. Pembangunan tersebut diusulkan melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN).

Baca juga: Bupati Seluma Terus Kebut Pelaksanaan Program Seribu Jalan Mulus

Adapun anggaran yang ditetapkan dalam pembangunan Jembatan Air Alas sebesar Rp 26 miliar, ruas Jalan Jambat Akar menuju Padang Serunian sebesar Rp 18 miliar, Jalan Selingsingan menuju Mekar Jaya sebesar Rp 33 miliar, dan pembangunan Jalan Talang Durian menuju Sp II sebesar Rp 17 miliar.

Erwin menjelaskan, anggaran pembangunan berbagai infrastruktur tersebut berasal dari Dana Inpres. Saat ini pembangunan telah berlangsung di jalan di Desa Tenganan menuju Rawasari dengan anggaran Rp 42 miliar.

Lalu, pembangunan jalan Padang Serai menuju Ngalam tahap II nilainya mencapai Rp 75 miliar, insyaallah Oktober Selesai. Semoga usulan Rp 94 miliar untuk pembangunan lainnya segera terealisasi tanpa hambatan," tutur Erwin.

Terkini Lainnya
Raih Juara di Tingkat Provinsi, 2 Pelajar Seluma Ikuti Lomba Tunas Bahasa Nasional
Raih Juara di Tingkat Provinsi, 2 Pelajar Seluma Ikuti Lomba Tunas Bahasa Nasional
Bumi Serawai Serasan Sijoan
PDBI Seluma Borong 10 Piala Kejuaraan Provinsi Drum Band 2023
PDBI Seluma Borong 10 Piala Kejuaraan Provinsi Drum Band 2023
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Lomba Burung Berkicau Digelar, Diikuti OPD, Kecamatan dan Desa/Kelurahan di Seluma
Lomba Burung Berkicau Digelar, Diikuti OPD, Kecamatan dan Desa/Kelurahan di Seluma
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Pemkab Seluma Terima 25 Lampu Tenaga Surya dari Kementerian ESDM
Pemkab Seluma Terima 25 Lampu Tenaga Surya dari Kementerian ESDM
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Dukung Pendidikan di Seluma, Bupati Erwin Siapkan Anggaran untuk Bantuan Seragam Sekolah Gratis
Dukung Pendidikan di Seluma, Bupati Erwin Siapkan Anggaran untuk Bantuan Seragam Sekolah Gratis
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Bupati Seluma Pastikan Pengurus RT hingga Masjid Terima Insentif pada 2024
Bupati Seluma Pastikan Pengurus RT hingga Masjid Terima Insentif pada 2024
Bumi Serawai Serasan Sijoan
35 Sanitasi Berbasis Masyarakat Dibangun di Seluma, Ditargetkan Rampung pada 2024
35 Sanitasi Berbasis Masyarakat Dibangun di Seluma, Ditargetkan Rampung pada 2024
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Pemkab Seluma Targetkan Pasang Listrik Gratis untuk 500 Unit Rumah Penerima Bantuan RTLH
Pemkab Seluma Targetkan Pasang Listrik Gratis untuk 500 Unit Rumah Penerima Bantuan RTLH
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Lestarikan Seni-Budaya Daerah, Pemkab Seluma Gelar Festival Bumi Serawai Serasan Seijoan 2023
Lestarikan Seni-Budaya Daerah, Pemkab Seluma Gelar Festival Bumi Serawai Serasan Seijoan 2023
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Entaskan Kemiskinan, Kabupaten Seluma Akan Rehabilitasi 160 Unit RTLH
Entaskan Kemiskinan, Kabupaten Seluma Akan Rehabilitasi 160 Unit RTLH
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Berhasil Turunkan Stunting, Kabupaten Seluma Dapat Insentif Rp 5,7 Miliar dari Wapres RI
Berhasil Turunkan Stunting, Kabupaten Seluma Dapat Insentif Rp 5,7 Miliar dari Wapres RI
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Pemkab Seluma Gelar Simposium Huruf Ulu, Bupati Erwin: Mari Kita Lestarikan Bersama-sama
Pemkab Seluma Gelar Simposium Huruf Ulu, Bupati Erwin: Mari Kita Lestarikan Bersama-sama
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Salurkan Bantuan untuk Mahasiswa, Pemkab Seluma Mendata Masyarakat yang Lanjutkan Pendidikan Tinggi
Salurkan Bantuan untuk Mahasiswa, Pemkab Seluma Mendata Masyarakat yang Lanjutkan Pendidikan Tinggi
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Jalankan Program Seluma Melayani, Bupati Erwin Serahkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada 1.200 Nelayan
Jalankan Program Seluma Melayani, Bupati Erwin Serahkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada 1.200 Nelayan
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Fokus Pembangunan Fisik Fasilitas Umum, Pemkab Seluma Usulkan Pembangunan 5 Ruas Jalan
Fokus Pembangunan Fisik Fasilitas Umum, Pemkab Seluma Usulkan Pembangunan 5 Ruas Jalan
Bumi Serawai Serasan Sijoan
Bagikan artikel ini melalui
Oke