Tol Pekanbaru-Padang Siap Uji Coba Gratis mulai 27 Oktober 2022

Kompas.com - 20/10/2022, 12:23 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Gubernur Riau Syamsuar saat meninjau Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang.DOK. Humas Pemprov Riau Gubernur Riau Syamsuar saat meninjau Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang.

KOMPAS.com - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengatakan, Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang akan mulai uji coba operasional pada Kamis (27/10/2022).

Uji coba jalan tol tersebut, kata dia, direncanakan beroperasional selama dua sampai tiga pekan ke depan.

"Insya Allah, pada Kamis (27/10/2022) pukul 07.00 Wib di buka (Tol Pekanbaru Bangkinang),” ujar Syamsuar dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Kamis (20/10/2022).

Ia menjelaskan bahwa uji coba operasional jalan tol Pekanbaru-Bangkinang akan dimulai dari kilometer (km) 10+095 hingga kilometer 40+986 atau sepanjang 31 kilometer.

Saat uji coba operasional, imbuh Syamsuar, masyarakat belum dikenakan biaya atau masih gratis hingga dua hingga tiga pekan ke depan.

Baca juga: Mengenal Jenis dan Fungsi Marka di Jalan Tol

“Sebelum dilakukan uji coba operasional, jalan tol seksi Pekanbaru-Bangkinang telah melalui beberapa tahapan,” ucapnya.

Adapun tahapan tersebut, di antaranya uji laik fungsi jalan tol oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub), uji laik operasional jalan tol, dan keputusan penetapan pengoperasian jalan tol Pekanbaru-Bangkinang.

Selain itu, kata Syamsuar, juga terdapat tahapan dari Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Menteri PUPR) Nomor 1293/KPTS/M/2022 tentang Penetapan Golongan kendaraan dan besaran tarif jalan tol.

Seperti diketahui, tol Pekanbaru-Bangkinang merupakan koridor pendukung atau sirip dari ruas tol Pekanbaru-Padang sepanjang 254 km. Sementara itu, tol Pekanbaru-Bangkinang memiliki main road atau jalan utama sepanjang 40 km.

Baca juga: Waspada Lintasi Ruas Tol Jagorawi, Jasa Marga Pasang Tiang Sensor Bayar Tol Tanpa Henti

Tol Pekanbaru-Bangkinang memiliki enam jembatan dan dua rest area.

Jarak dari Pekanbaru-Bangkinang jika melewati jalan nasional adalah sekitar 58,8 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 40 menit.

Sementara itu, jarak tempuh tol Pekanbaru-Bangkinang memiliki waktu tempuh 30 sampai 45 menit.

Tol Pekanbaru-Padang terdiri dari enam seksi, yaitu Seksi I Padang-Sicincin (36,15 km), Seksi II Sicincin-Bukittinggi (38 km), Seksi III Bukittinggi-Payakumbuh (34 km), Seksi IV Payakumbuh-Pangkalan (58 km), Seksi V Pangkalan-Bangkinang (56 km) dan Seksi VI Bangkinang-Pekanbaru (40 km).

 

Terkini Lainnya
Rayakan Lebaran, Gubernur Riau Ajak Anak Yatim dan Duafa Berbelanja Baju Baru
Rayakan Lebaran, Gubernur Riau Ajak Anak Yatim dan Duafa Berbelanja Baju Baru
Riau Lebih Baik
Unggul Kelola APBD, Pemprov Riau Sabet Dua Penghargaan pada APBD Award 2024
Unggul Kelola APBD, Pemprov Riau Sabet Dua Penghargaan pada APBD Award 2024
Riau Lebih Baik
Dukung Swasembada Pangan Nasional, Pemprov Riau Rancang Program Optimalisasi Produksi Padi
Dukung Swasembada Pangan Nasional, Pemprov Riau Rancang Program Optimalisasi Produksi Padi
Riau Lebih Baik
Forkopimda Disebut Jadi Kunci Keberhasilan Membangun Riau yang Sejahtera 
Forkopimda Disebut Jadi Kunci Keberhasilan Membangun Riau yang Sejahtera 
Riau Lebih Baik
Kunker di Pelalawan, Pj Gubernur Riau Bahas Sinergi Tata Kelola Pemerintahan
Kunker di Pelalawan, Pj Gubernur Riau Bahas Sinergi Tata Kelola Pemerintahan
Riau Lebih Baik
Pj Gubernur Riau Komitmen Dukung Pengembangan Atlet Muda Cabor Renang
Pj Gubernur Riau Komitmen Dukung Pengembangan Atlet Muda Cabor Renang
Riau Lebih Baik
Sambut Kunjungan Komisi IX DPR RI, Pj Rahman Hadi Sampaikan Aspirasi Pemprov Riau
Sambut Kunjungan Komisi IX DPR RI, Pj Rahman Hadi Sampaikan Aspirasi Pemprov Riau
Riau Lebih Baik
Bahas Sinergi Aspirasi, Pj Gubernur Rahman Hadi Sambut Silaturahmi Anggota DPD RI Dapil Riau
Bahas Sinergi Aspirasi, Pj Gubernur Rahman Hadi Sambut Silaturahmi Anggota DPD RI Dapil Riau
Riau Lebih Baik
Pj Gubernur Riau Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Daerah bersama Kemendagri dan Presiden Prabowo
Pj Gubernur Riau Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Daerah bersama Kemendagri dan Presiden Prabowo
Riau Lebih Baik
Bertemu Pemprov Riau, DPR RI Apresiasi Penurunan Stunting Daerah hingga 13,6 Persen
Bertemu Pemprov Riau, DPR RI Apresiasi Penurunan Stunting Daerah hingga 13,6 Persen
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Tetapkan UMP 2025 Rp 3.508.776,22
Pemprov Riau Tetapkan UMP 2025 Rp 3.508.776,22
Riau Lebih Baik
Komitmen Pemprov Riau Dukung Program REDD+, Kolaborasi Lintas Sektor untuk Pengurangan Emisi GRK
Komitmen Pemprov Riau Dukung Program REDD+, Kolaborasi Lintas Sektor untuk Pengurangan Emisi GRK
Riau Lebih Baik
Rakor ADPMET, Pj Rahman Hadi Paparkan Strategi Pemda Perkuat Ketahanan Energi di Riau
Rakor ADPMET, Pj Rahman Hadi Paparkan Strategi Pemda Perkuat Ketahanan Energi di Riau
Riau Lebih Baik
Rekapitulasi Pilkada Riau Masih Berlangsung, Pj Gubernur Rahman Minta Masyarakat Bersabar
Rekapitulasi Pilkada Riau Masih Berlangsung, Pj Gubernur Rahman Minta Masyarakat Bersabar
Riau Lebih Baik
Gedung Eks Tungku Uang Akhmad Martinoes Diresmkian, Pj Gubernur Rahman: Simbol BI Jaga Kestabilan Ekonomi Riau
Gedung Eks Tungku Uang Akhmad Martinoes Diresmkian, Pj Gubernur Rahman: Simbol BI Jaga Kestabilan Ekonomi Riau
Riau Lebih Baik
Bagikan artikel ini melalui
Oke