Harga Sawit Terus Turun, Gubernur Se-Sumatera Bertemu Carikan Solusi

Kompas.com - 30/06/2022, 18:31 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera membahas persoalan harga kelapa sawit yang terus menurun pascapencabutan pelarangan ekspor minyak sawit mentah di Hotel Premiere Pekanbaru, Kamis (30/6/2022).
DOK. Humas Pemprov Riau Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera membahas persoalan harga kelapa sawit yang terus menurun pascapencabutan pelarangan ekspor minyak sawit mentah di Hotel Premiere Pekanbaru, Kamis (30/6/2022).

KOMPAS.com –  Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengatakan, saat ini banyak pabrik kelapa sawit (PKS) di Riau yang terancam tutup.

"Masalah sawit harus cepat ditanggapi, tadi sudah kami sampaikan ke Pak Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) dan akan ada proses yang dilalui untuk menyampaikan hal ini ke menteri terkait. Semoga permasalahan sawit segera teratasi," kata Syamsuar, dikutip dari keterangan persnya, Kamis. (30/6/2022).

Dia mengatakan itu dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Gubernur se-Sumatera di Hotel Premiere Pekanbaru, Kamis.

Ia melanjutkan, saat ini persoalan sawit pada forum tersebut telah disepakati sebagai persoalan yang harus disikapi dengan cepat.

Baca juga: Begini Cara Admin Bank Riau-Kepri Curi Uang Nasabah sampai Rp 5 Miliar sejak 2 Tahun Lalu

Sebagai informasi, menurunnya harga sawit bermula dari krisis minyak goreng di Indonesia. Kondisi ini berujung pada pelarangan ekspor minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Namun, pelarangan ekspor tersebut tak serta merta menurunkan harga minyak goreng di pasaran. Bahkan, setelah pelarangan ekspor CPO dicabut, harga kelapa sawit justru semakin tergerus.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan, persoalan harga sawit menjadi perhatian seluruh gubernur yang wilayahnya merupakan penghasil kelapa sawit.

"Harga komoditas sawit saat ini sangat memprihatinkan. Kalau tidak betul-betul dicarikan solusi dari pusat dan rakor ini, saya khawatir akan menimbulkan gejolak di tingkat masyarakat," kata Rohidin yang turut hadir dalam forum.

Baca juga: Nasabah Korban Pencurian Uang oleh Pegawai Bank Riau-Kepri Bertambah Jadi 101 Orang

Rohidin menyebutkan, pihaknya tidak bisa membayangkan reaksi masyarakat jika harga sawit semakin turun dan PKS terancam tutup.

“Masyarakat akan menganggap gubernur, bupati, dan wali kota yang di garda terdepan tidak mampu menyelesaikan masalah."

"Kira-kira solusinya apa untuk kita pikirkan dalam waktu cepat. Sebab masyarakat kita yang menggantungkan hidupnya ke perkebunan sawit ini banyak, ini dampak nya akan luas," imbuhnya.

Sebagai informasi, rakor gubernur se-Sumatera tersebut turut dihadiri Wamendagri John Wempi Wetipo dan tujuh gubernur.

Tujuh gubernur itu, yakni Gubernur Riau Syamsuar, Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Gubernur Bengkulu Rohidin, Gubernur Jambi Al Haris, dan Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung Ridwan Djamaludin.

Baca juga: Admin Bank di Riau Curi Rp 5 Miliar Dana Nasabah untuk Judi Slot: Kalah Terus

Hadir pula Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya dan staf ahli Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bidang Pemerataan Kewilayahan Okto Rialdi. (ADV)

Terkini Lainnya
Pilkada Serentak 2024 Menghitung Hari, Pj Gubernur Riau: Secara Keseluruhan Sudah Siap
Pilkada Serentak 2024 Menghitung Hari, Pj Gubernur Riau: Secara Keseluruhan Sudah Siap
Riau Lebih Baik
Jaring Kreativitas dan Daya Saing Produk Wastra, Pemprov Riau Gelar Lomba Motif Tenun dan Batik Khas Riau
Jaring Kreativitas dan Daya Saing Produk Wastra, Pemprov Riau Gelar Lomba Motif Tenun dan Batik Khas Riau
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Raih Peringkat 5 dalam Penghargaan Predikat Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024
Pemprov Riau Raih Peringkat 5 dalam Penghargaan Predikat Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024
Riau Lebih Baik
BPS Sebut Tingkat Pengangguran di Riau Menurun, Kepala Disnakertrans Riau: Merupakan Kabar Baik
BPS Sebut Tingkat Pengangguran di Riau Menurun, Kepala Disnakertrans Riau: Merupakan Kabar Baik
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Raih Penghargaan Provinsi Peduli Penyiaran pada Anugerah KPI 2024
Pemprov Riau Raih Penghargaan Provinsi Peduli Penyiaran pada Anugerah KPI 2024
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Simulasikan Program Makan Siang Bergizi dan Gratis, 2 Sekolah Menengah Atas Jadi Rujukan
Pemprov Riau Simulasikan Program Makan Siang Bergizi dan Gratis, 2 Sekolah Menengah Atas Jadi Rujukan
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Nyatakan Implementasi SPBE Telah Cukup Baik
Pemprov Riau Nyatakan Implementasi SPBE Telah Cukup Baik
Riau Lebih Baik
Raih 27 Emas, Kontingen Riau Tempati Peringkat 6 di Peparnas XVII 2024
Raih 27 Emas, Kontingen Riau Tempati Peringkat 6 di Peparnas XVII 2024
Riau Lebih Baik
Pantau Kondisi Sarpras, Pj Gubri Rahman Hadi Tinjau Stadion Utama Riau
Pantau Kondisi Sarpras, Pj Gubri Rahman Hadi Tinjau Stadion Utama Riau
Riau Lebih Baik
Persaingan Ketat, Riau di Urutan 4 Klasemen Sementara Peparnas XVII Solo
Persaingan Ketat, Riau di Urutan 4 Klasemen Sementara Peparnas XVII Solo
Riau Lebih Baik
Kampanye Komunikasi Publik Dilakukan dengan Baik, Riau Raih Penghargaan AMH 2024
Kampanye Komunikasi Publik Dilakukan dengan Baik, Riau Raih Penghargaan AMH 2024
Riau Lebih Baik
HUT Ke-79 TNI, Pj Gubernur Riau Harap TNI Modern Bersama Rakyat
HUT Ke-79 TNI, Pj Gubernur Riau Harap TNI Modern Bersama Rakyat
Riau Lebih Baik
Pembangunan Jalan Jembatan Gantung Sipungguk Rampung, Pj Rahman Hadi: Sudah Fungsional
Pembangunan Jalan Jembatan Gantung Sipungguk Rampung, Pj Rahman Hadi: Sudah Fungsional
Riau Lebih Baik
Rakor bersama Bupati dan Walkot Se-Riau, Pj Rahman Hadi Singgung Masalah Inflasi hingga Stunting
Rakor bersama Bupati dan Walkot Se-Riau, Pj Rahman Hadi Singgung Masalah Inflasi hingga Stunting
Riau Lebih Baik
Pemprov Riau Pastikan Pelaksanaan Pilkada 2024 Aman dan Tertib
Pemprov Riau Pastikan Pelaksanaan Pilkada 2024 Aman dan Tertib
Riau Lebih Baik
Bagikan artikel ini melalui
Oke