Sidak ke Gudang Beras, Pj Andy Ony Pastikan Stok dan Harga Beras di Kabupaten Tangerang Tetap Stabil

Kompas.com - 26/02/2024, 20:07 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony melakukan sidak ke gudang beras di Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.
Dok. Pemkab Tangerang Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony melakukan sidak ke gudang beras di Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony melakukan sidak ke gudang beras di Kecamatan Teluknaga pada Senin (26/2/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan dan harga beras.

"Saya sengaja datang langsung ke gudang beras di Teluknaga untuk melihat langsung ketersediaan stok beras dan memastikan ketersediaan stoknya aman serta harganya yang masih terjangkau bagi masyarakat," jelas Pj Bupati Tangerang Andi Ony dalam keterangan persnya, Senin.

Berdasarkan hasil pengamatan Andy, bisa dipastikan bahwa stok beras aman untuk tiga sampai empat bulan ke depan. Ia berharap, harga beras bisa kembali normal pada masa panen yang akan datang.

Untuk mengatasi kenaikan harga beras, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama para mitra akan terus melakukan operasi pasar beras murah yang dapat dibeli masyarakat dengan harga terjangkau di kecamatan setempat.

Baca juga: Usai Pemilu 2024, Pemkab Tangerang Gelar Operasi Pasar untuk Kendalikan Harga Beras

Adapun mitra yang dimaksud meliputi Badan Urusan Logistik (Bulog), perusahaan umum daerah (perumda) pasar, dan para mitra yang lain.

"Pemkab Tangerang bersama mitra akan kembali melakukan operasi pasar beras murah berkualitas di beberapa lokasi. Minimal 2 ton beras stabilitas pasokan harga pangan (SPHP) akan kita distribusikan di setiap operasi pasar," ujarnya.

Untuk menjaga stok beras dan kestabilan harga menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, sebut dia, Pemkab Tangerang akan melakukan operasi pasar secara rutin serta bekerja sama dengan daerah lain yang surplus beras.

“Ketersediaan dan keterjangkauan harga komoditas pangan menjadi perhatian. Untuk itu, kami juga berusaha melakukan kerja sama dengan daerah lain yang ketersediaan stok berasnya masih surplus," ujar Andi.

Baca juga: Kapal Interceptor dari Coldplay Diterima Pemkab Tangerang, Bang Zaki Ingin Ada Transfer Teknologi

Terkini Lainnya
Sidak ke Gudang Beras, Pj Andy Ony Pastikan Stok dan Harga Beras di Kabupaten Tangerang Tetap Stabil
Sidak ke Gudang Beras, Pj Andy Ony Pastikan Stok dan Harga Beras di Kabupaten Tangerang Tetap Stabil
Kabupaten Tangerang
Usai Pemilu 2024, Pemkab Tangerang Gelar Operasi Pasar untuk Kendalikan Harga Beras
Usai Pemilu 2024, Pemkab Tangerang Gelar Operasi Pasar untuk Kendalikan Harga Beras
Kabupaten Tangerang
Kendalikan Inflasi, Pj Bupati Tangerang Tanam Cabai bersama Masyarakat
Kendalikan Inflasi, Pj Bupati Tangerang Tanam Cabai bersama Masyarakat
Kabupaten Tangerang
RSUD Tigaraksa Diresmikan, Siap Tingkatkan Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat
RSUD Tigaraksa Diresmikan, Siap Tingkatkan Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat
Kabupaten Tangerang
Rekam Jejak Bang Zaki Pimpin Kabupaten Tangerang Disebut Jadi Modal Utama Benahi DKI Jakarta
Rekam Jejak Bang Zaki Pimpin Kabupaten Tangerang Disebut Jadi Modal Utama Benahi DKI Jakarta
Kabupaten Tangerang
Sukses Tangani Abrasi di Kabupaten Tangerang, Bang Zaki Tawarkan Konsep Serupa untuk Kawasan Pesisir di Jakarta
Sukses Tangani Abrasi di Kabupaten Tangerang, Bang Zaki Tawarkan Konsep Serupa untuk Kawasan Pesisir di Jakarta
Kabupaten Tangerang
Dinilai Kompeten Atasi Sampah di Kabupaten Tangerang, Bang Zaki Dijagokan Golkar Maju Jadi DKI 1
Dinilai Kompeten Atasi Sampah di Kabupaten Tangerang, Bang Zaki Dijagokan Golkar Maju Jadi DKI 1
Kabupaten Tangerang
Kapal Interceptor dari Coldplay Diterima Pemkab Tangerang, Bang Zaki Ingin Ada Transfer Teknologi
Kapal Interceptor dari Coldplay Diterima Pemkab Tangerang, Bang Zaki Ingin Ada Transfer Teknologi
Kabupaten Tangerang
Tekan Harga Beras, Pemkab Tangerang Gelar Operasi Pasar Beras Murah
Tekan Harga Beras, Pemkab Tangerang Gelar Operasi Pasar Beras Murah
Kabupaten Tangerang
Peninggalan Bupati Zaki untuk Kabupaten Tangerang, dari Sanitasi Pesantren hingga Bangun 4 RSUD 
Peninggalan Bupati Zaki untuk Kabupaten Tangerang, dari Sanitasi Pesantren hingga Bangun 4 RSUD 
Kabupaten Tangerang
Wujudkan Kesejahteraan Bangsa, Bang Zaki Minta Unsur Partai Bekerja demi Rakyat
Wujudkan Kesejahteraan Bangsa, Bang Zaki Minta Unsur Partai Bekerja demi Rakyat
Kabupaten Tangerang
Tri Tito Karnavian Tinjau Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di Kabupaten Tangerang
Tri Tito Karnavian Tinjau Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di Kabupaten Tangerang
Kabupaten Tangerang
Pj Bupati Tangerang Panen Cabai di Kecamatan Kronjo
Pj Bupati Tangerang Panen Cabai di Kecamatan Kronjo
Kabupaten Tangerang
Pj Bupati Tangerang Gelar Panen Raya Padi bersama Petani
Pj Bupati Tangerang Gelar Panen Raya Padi bersama Petani
Kabupaten Tangerang
Pj Bupati Tangerang Andi Ony Terima Penghargaan Rekor Muri
Pj Bupati Tangerang Andi Ony Terima Penghargaan Rekor Muri
Kabupaten Tangerang
Bagikan artikel ini melalui
Oke