Pesan Menko PMK saat Peringatan Hari Keluarga Nasional 2018

Kompas.com - 09/07/2018, 23:17 WIB
Kurniasih Budi

Editor

Menko PMK Puan Maharani menghadiri puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXV di Kota Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (7/7/2018)Dok. Humas Pemprov Sulut Menko PMK Puan Maharani menghadiri puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXV di Kota Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (7/7/2018)

KOMPAS.com - Mewujudkan keluarga yang sehat, sejahtera, dan melahirkan generasi muda bangsa yang baik dapat dimulai dari perencanaan keluarga yang baik.

“Sesuai dengan pepatah ‘Kalau Terencana, Semua Lebih Mudah,’ maka untuk itu, perlu dibiasakan memiliki rencana dalam keluarga. Dan biasakan membuat rencana yang baik, jangan begitu tiba masa, baru tiba akal,” kata Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani pada acara puncak peringatan Hari Keluarga Nasional XXV Tahun 2018 di Kawasan Megamas Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (7/7/2018) pagi.

Program Keluarga Berencana di Indonesia sudah ada sejak 1968 hingga kini. Namun, masih saja ada yang belum paham arti pentingnya Keluarga Berencana.

“Sampai saat ini masih saja ada yang belum tahu dan paham tentang Keluarga Berencana yang dalam benak pikirannya itu KB adalah alat kontrasepsi. (Padahal) Keluarga berencana itu adalah Keluarga yang punya rencana untuk masa depan anggota keluarga,” ujar Puan.

Baca juga: Taman Keluarga Resmi Dibuka di Sulawesi Utara

Menurut dia, setiap keluarga harus memiliki harapan kepada putra/putrinya, anak-anaknya, agar ke depan bisa hidup dengan baik, benar, mampu menjalankan fungsi-fungsi keluarga dengan baik.

Demi mewujudkan harapan itu, kata dia, delapan fungsi keluarga perlu diteguhkan. Mulai dari fungsi agama, kasih sayang, perlindungan, ekonomi, sosial pendidikan, kesehatan reproduksi, sosial budaya, hingga kelestatian lingkungan.

“Bila benar-benar kita hayati, kita lakukan dengan penuh rasa cinta kepada Tuhan yang maha kuasa dan kepada keluarga yang kita cintai, semua itu tidak ada yang sulit,” ujar dia.

Puan juga mengapresiasi keberhasilan Program KB di Tanah Air yang ditandai dengan banyaknya kampung kumuh yang kini jadi kampung bersih, kampung kreatif, kampung sejahtera, kampung berencana, dan kampung KB.

Baca juga: Harganas 2018, Sulawesi Utara Siap Sambut Presiden Jokowi

“Itu semua merupakan ikhtiar nyata yang harus mendapat dukungan masyarakat, pemerintah, dan swasta. Semua itu niatnya, nawaitu-nya adalah upaya-upaya peningkatan kualitas hidup manusia yang Indonesia yang birdman pada peningkatan Indeks Pembangunan Manusia dan SDM,” katanya.

Menko PMK juga menyemangati para remaja agar tetap semangat meraih prestasi, menjunjung tinggi martabat keluarga serta bangsa dan negara.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey memberi penghargaan dalam puncak peringatan Harganas XXV di Sulawesi Utara, Jumat (7/7/2018)Dok. Humas Pemprov Sulut Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey memberi penghargaan dalam puncak peringatan Harganas XXV di Sulawesi Utara, Jumat (7/7/2018)

Pada kesempatan itu, Puan mengapresiasi kreativitas GenRe yang ikut menyemarakkan Asian Games 2018 melalui flashmob.

"Itulah yang dinamakan generasi berencana yang disingkat GenRe,” katanya lagi.

Tuan rumah yang ramah

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey berterima kasih pada pemerintah pusat yang memberi kepercayaan kepada Sulut menjadi tuan rumah peringatan Harganas XXV.

Peringatan Harganas diikuti belasan ribu peserta dari seluruh Indonesia.

"Sekitar 13 ribu orang datang ke Sulut untuk mengikuti Harganas. Pertemuan ini adalah silaturahmi nasional. Pilkada serentak belum lama selesai dan dalam acara Harganas ini kita semua dapat berkumpul di Sulut," katanya.

Pantai Pal, Marinsow, Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Pantai ini menjadi tempat penyelenggaraan Festival Bunaken 2015 yang digelar 24-27 Oktober 2015.KOMPAS.COM/KAHFI DIRGA CAHYA Pantai Pal, Marinsow, Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Pantai ini menjadi tempat penyelenggaraan Festival Bunaken 2015 yang digelar 24-27 Oktober 2015.

Gubernur Olly tak lupa mempromosikan pariwisata Sulut kepada ribuan peserta kegiatan Harganas.

Ia tak segan mengajak para peserta untuk menikmati keindahan panorama alam dan keramahtamahan masyarakat Sulut yang dapat memberikan kesan tersendiri bagi para peserta kegiatan Harganas.

"Banyak lokasi wisata dan tempat kuliner yang bisa bapak dan ibu datangi di Sulawesi Utara," kata Olly.

Terkini Lainnya
Sulut Ekspor Sejumlah Komoditas ke Asia Timur, Wagub Steven: Terobosan Luar Biasa
Sulut Ekspor Sejumlah Komoditas ke Asia Timur, Wagub Steven: Terobosan Luar Biasa
Sulut Maju dan Mandiri
Lolos ke PON Aceh 2024, Tim Basket Sulut Terus Berlatih
Lolos ke PON Aceh 2024, Tim Basket Sulut Terus Berlatih
Sulut Maju dan Mandiri
Minahasa Wakafest 2023 Diikuti Altet-atlet Mancanegara, Gubernur Olly: Berdampak Baik bagi Pariwisata
Minahasa Wakafest 2023 Diikuti Altet-atlet Mancanegara, Gubernur Olly: Berdampak Baik bagi Pariwisata
Sulut Maju dan Mandiri
Pemprov Sulut Raih Paritrana Award 2023, Gubernur Olly: Bukti Sinergi dengan Pemerintah Pusat
Pemprov Sulut Raih Paritrana Award 2023, Gubernur Olly: Bukti Sinergi dengan Pemerintah Pusat
Sulut Maju dan Mandiri
Pemprov Sulut Optimalkan Pergerakan Neraca Perdagangan lewat Ekspor dan Impor
Pemprov Sulut Optimalkan Pergerakan Neraca Perdagangan lewat Ekspor dan Impor
Sulut Maju dan Mandiri
Hadir di Acara Penutupan Discover North Sulawesi, Puan Terkesan Keramahan Masyarakat Sulut
Hadir di Acara Penutupan Discover North Sulawesi, Puan Terkesan Keramahan Masyarakat Sulut
Sulut Maju dan Mandiri
Lantik 5 Pj Bupati dan Walkot, Gubernur Sulut Minta Mereka Jaga Integritas dan Tak Lupa Diri
Lantik 5 Pj Bupati dan Walkot, Gubernur Sulut Minta Mereka Jaga Integritas dan Tak Lupa Diri
Sulut Maju dan Mandiri
Perayaan HUT Ke-59 Provinsi Sulut, Begini Pesan Gubernur Olly
Perayaan HUT Ke-59 Provinsi Sulut, Begini Pesan Gubernur Olly
Sulut Maju dan Mandiri
Miliki Banyak Prestasi dan Inovasi, Gubernur Olly Terima Gelar Doktor Honoris Causa dari Unsrat
Miliki Banyak Prestasi dan Inovasi, Gubernur Olly Terima Gelar Doktor Honoris Causa dari Unsrat
Sulut Maju dan Mandiri
Ziarah ke Makam Mantan Gubernur Sulut, Olly Dondokambey: Berkat Mereka, Sulut Jadi Maju dan Hebat
Ziarah ke Makam Mantan Gubernur Sulut, Olly Dondokambey: Berkat Mereka, Sulut Jadi Maju dan Hebat
Sulut Maju dan Mandiri
Gelar Discover North Sulawesi, Gubernur Olly Perkenalkan Potensi Sulut di Kancah Nasional
Gelar Discover North Sulawesi, Gubernur Olly Perkenalkan Potensi Sulut di Kancah Nasional
Sulut Maju dan Mandiri
Ziarah ke TMP Kalibata, Gubernur Sulut: Supaya Sejarah Tidak Terlupakan
Ziarah ke TMP Kalibata, Gubernur Sulut: Supaya Sejarah Tidak Terlupakan
Sulut Maju dan Mandiri
Tindak Lanjuti Investasi di KEK Likupang, Rombongan Dubes Polandia Kunjungi Sulut
Tindak Lanjuti Investasi di KEK Likupang, Rombongan Dubes Polandia Kunjungi Sulut
Sulut Maju dan Mandiri
Konas XVI FKPKB-PGI Sukses, Gubernur Sulut: Jadi Penyemangat Warga Gereja Berkarya bagi Bangsa dan Negara.
Konas XVI FKPKB-PGI Sukses, Gubernur Sulut: Jadi Penyemangat Warga Gereja Berkarya bagi Bangsa dan Negara.
Sulut Maju dan Mandiri
Kunjungan Gubernur Olly ke China Bawa Potensi Kerja Sama, dari Pengembangan PTEL hingga Inovasi Ramah Lingkungan
Kunjungan Gubernur Olly ke China Bawa Potensi Kerja Sama, dari Pengembangan PTEL hingga Inovasi Ramah Lingkungan
Sulut Maju dan Mandiri
Bagikan artikel ini melalui
Oke