Deretan Desainer Lokal Unjuk Gigi pada Fashion Show F8 Makassar

Kompas.com - 25/08/2023, 21:33 WIB
A P Sari

Penulis

Fashion Show F8 Makassar.DOK. Pemkot Makassar Fashion Show F8 Makassar.

KOMPAS.com - Makassar International Eight Festival and Forum ( F8) tahun ini telah memasuki hari kedua, Kamis (24/08/2023).

Sejumlah desainer busana lokal pun unjuk gigi menampilkan rancangan-rancangan mereka di harapan audiens.

Ragam desain busana ditampilkan, mulai dari busana pesta hingga blazer bernuansa merah muda dan maroon dari paduan jenis kain silk dan warna serupa. 

Adapun desainer- desainer lokal yang hadir pada hari kedua, yakni desainer dari Indonesian Fashion Chamber (IFC) Ida Jashari dan Eiwa, desainer dari APPMI Sulawesi Selatan (Sulsel), yaitu Haruka by Ningning, serta desainer baju pengantin Harfi Melati.

Baca juga: Australia Berpartisipasi di Makassar F8, Konjen Australia: Saya Bangga Bisa Hadir di Sini

Busana pesta khas Bugis juga ditampilkan dengan kekhasan kain batik lontara yang dijadikan rok lilit modern selutut. Desain ini lantas disambut tepuk tangan riuh dari para penonton.

Selain itu, ditampilkan pula ragam baju pengantin, baju bodo modern, dan baju pesta. 

Pada kesempatan itu, desainer ternama asal Malaysia, Even Ong dari AFDS turut hadir meramaikan. Ia adalah desainer yang merancang pakaian wanita dengan model kasual dan elegan. 

Even Ong menampilkan 12 desain busana womenswear berwarna hitam putih yang dikenakan oleh 12 model. Penampilan desainer asal negara tetangga ini sekaligus menjadi penutup acara fashion show hari ini. 

Sebagai penutup, Miss Universe Laos Christina Lasasimma tampil menjadi model fashion menggunakan dress corak bunga simpel selutut dari Even Ong.

Baca juga: Beredar Video Oknum Polisi di Makassar Akui Aniaya Darmawan hingga Tewas, Propam Polda Sulsel: Kita Dalami

Sebelumnya, Chiristina juga telah tampil menggunakan desain busana desainer asal Singapura, Haiden, saat pembukaan Makassar F8 Festival, Rabu (23/08/2023).

Selain Christina, para model tampil mengenakan busana fashionista yang senada dengan model lain yaitu putih dan gelap. Mereka memadukan warna gelap dan terang ditambah beberapa aksesoris kaca mata, topi, dan sepatu putih.

Wali Kota (Walkot) Makassar Danny Pomanto berharap, event berskala internasional itu bisa mengenalkan Kota Makassar kepada dunia.

“Tahun ini kebanggan bagi kita karena banyak dari negara-negara yang berpartisipasi dalam acara Festival F8 ini. Kami harap (F8) menjadi kebudayaan yang mengglobal,” harap Danny.

Baca juga: Tidak Lulus Perguruan Tinggi, Wanita di Makassar Diamankan Usai Tipu Mahasiswa Lain, Modus Pura-pura Akrab

Untuk diketahui, F8 Makassar adalah salah satu event seni dan budaya tahunan berskala internasional yang digelar di Kota Makassar. Pelaksanaannya berlangsung selama lima hari, yakni pada 23-27 Agustus 2023.

Terkini Lainnya
Kota Makassar Terapkan Metaverse untuk Pelayanan Publik, Mendagri Berikan Pujian
Kota Makassar Terapkan Metaverse untuk Pelayanan Publik, Mendagri Berikan Pujian
Makassar Berjaya
Deretan Desainer Lokal Unjuk Gigi pada Fashion Show F8 Makassar
Deretan Desainer Lokal Unjuk Gigi pada Fashion Show F8 Makassar
Makassar Berjaya
Australia Berpartisipasi di Makassar F8, Konjen Australia: Saya Bangga Bisa Hadir di Sini
Australia Berpartisipasi di Makassar F8, Konjen Australia: Saya Bangga Bisa Hadir di Sini
Makassar Berjaya
Makassar F8 Dibuka, Atraksi Flypass TNI AU Pukau Walkot Denny dan Masyarakat
Makassar F8 Dibuka, Atraksi Flypass TNI AU Pukau Walkot Denny dan Masyarakat
Makassar Berjaya
Nuansa Pakaian Adat Nasional
Nuansa Pakaian Adat Nasional "Pantonro" Semarakkan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 di Kota Makassar
Makassar Berjaya
Wali Kota Makassar Kukuhkan Paskibraka Kota Makassar 2023
Wali Kota Makassar Kukuhkan Paskibraka Kota Makassar 2023
Makassar Berjaya
Peduli UMKM Daerah, Diskop UKM bersama TP-PKK Kota Makassar Gelar SMES Expo 2023
Peduli UMKM Daerah, Diskop UKM bersama TP-PKK Kota Makassar Gelar SMES Expo 2023
Makassar Berjaya
Ramaikan Karnaval Expo Dekranasda Sulsel, Dekranasda Makassar Tampilkan Parade Baju Bodo Bugis Modern
Ramaikan Karnaval Expo Dekranasda Sulsel, Dekranasda Makassar Tampilkan Parade Baju Bodo Bugis Modern
Makassar Berjaya
Resmikan Gedung GKKA Makassar, Danny Pomanto Ajak Jemaat Kuatkan Keimanan Umat
Resmikan Gedung GKKA Makassar, Danny Pomanto Ajak Jemaat Kuatkan Keimanan Umat
Makassar Berjaya
Danny Pomanto Ajak Arsitek Se-Asean Bersinergi Membangun Kota dan Selesaikan Isu Arsitektur
Danny Pomanto Ajak Arsitek Se-Asean Bersinergi Membangun Kota dan Selesaikan Isu Arsitektur
Makassar Berjaya
Hadiri AAC di Makassar, Menteri Basuki Minta Arsitek Asean Berkolaborasi Hasilkan Pembangunan Indah dan Berkelanjutan
Hadiri AAC di Makassar, Menteri Basuki Minta Arsitek Asean Berkolaborasi Hasilkan Pembangunan Indah dan Berkelanjutan
Makassar Berjaya
Kongres Arsitek ASEAN 2023, Danny Pomanto Sebut Makassar sebagai Warisan Paradigma Arsitektur
Kongres Arsitek ASEAN 2023, Danny Pomanto Sebut Makassar sebagai Warisan Paradigma Arsitektur
Makassar Berjaya
Perkuat Sinergi Pemkot Se-Indonesia, Rakernas XVI Apeksi di Kota Makassar Resmi Dibuka
Perkuat Sinergi Pemkot Se-Indonesia, Rakernas XVI Apeksi di Kota Makassar Resmi Dibuka
Makassar Berjaya
250 Penari Kolosal Warnai Pembukaan YCC Apeksi 2023 di Colloseum Tokka Tena Rata
250 Penari Kolosal Warnai Pembukaan YCC Apeksi 2023 di Colloseum Tokka Tena Rata
Makassar Berjaya
Walkot Makassar Sebut Pemuda Harus Punya Kemampuan Adaptive Leadership untuk Gapai Masa Depan
Walkot Makassar Sebut Pemuda Harus Punya Kemampuan Adaptive Leadership untuk Gapai Masa Depan
Makassar Berjaya
Bagikan artikel ini melalui
Oke