Diskominfo Makassar Terima Dua Penghargaan IGA 2023

Kompas.com - 18/06/2023, 16:17 WIB
Tim Konten,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

-- -


KOMPAS.com - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar berhasil menyabet dua penghargaan dalam Indonesia GPR Award (IGA) 2023 yang digelar Hubungan Masyarakat (Humas) Indonesia di Hotel Claro Makassar, Jumat (16/06/2023).

Dua penghargaan tersebut adalah Silver Winner Kategori Program Kehumasan Pemerintah Terbaik Sub Kategori Program Pariwisata dan Pengembangan Desa Wisata (Wisata Mangrove Lantebung).

Diskominfo Kota Makassar juga menerima penghargaan Bronze Winner subkategori Program Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Penghargaan tersebut diterima secara langsung oleh Asisten I Bidang Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar Andi Muh Yasir selaku perwakilan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto.

Dalam sambutanya, Muh Yasir mengatakan bahwa ajang tersebut memiliki peran penting dalam mendorong dan memotivasi pemerintah daerah dalam meningkatkan layanan publik, tata kelola pemerintahan, dan pembangunan di daerah.

"Penganugerahan IGA 2023 telah menjadi penilaian dan apresiasi semangat dalam menjalankan pemerintahan dengan cara inovatif," ujar Muh Yasir dikutip dari rilis resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (18/6/2023).

Muh Yasir menuturkan, Pemkot Makassar hingga kini terus menguatkan inovasi demi mempertahankan peringkat kota inovatif yang diraih sejak 2008 hingga 2022.

Salah satu upaya tersebut digagas Wali Kota Makassar melalui pembentukan tim Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) pada setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Tim tersebut menghasilkan lima berita per hari, satu berita nasional per pekan, dan satu berita viral per bulan.

"Cara tersebut adalah satu peran kehumasan dan pemberitaan dalam menyampaikan informasi program prioritas kota Makassar," kata Yasir.

Pemkot Makassar, sebut dia, mengapresiasi pergelaran ini sebagai barometer pencapaian tertinggi kinerja kehumasan sepanjang tahun.

"Kegiatan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi kota kami. Kami berharap kompetisi ini mendorong tercapainya humas pemerintah yang strategis dan kontributif bagi reputasi Indonesia," harapnya.

Sementara itu, Pejabat Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Diskominfo Kota Makassar Ismawaty Nur menyampaikan bahwa penghargaan yang Pemkot Makassar merupakan hasil kolaborasi bersama antarperangkat daerah.

"Penghargaan ini adalah capaian kita bersama, lintas perangkat daerah yang menunjukkan kita solid dan saling mendukung. Terkhusus, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk program Jagai Anak yang mendapatkan penghargaan Bronze Winner. Dinas Pariwisata serta Dinas Perikanan dan Pertanian untuk Wisata Lantebung yang meraih penghargaan Silver Winner," bebernya.

Ia menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi dan soliditas yang terbangun hingga membuahkan dua penghargaan di malam anugerah IGA 2023.

Terkini Lainnya
Jelang Akhir Masa Jabatan, Pjs Walkot Makassar Tinjau Program Sabtu Bersih
Jelang Akhir Masa Jabatan, Pjs Walkot Makassar Tinjau Program Sabtu Bersih
Makassar Berjaya
Resmikan Kantor Yayasan Sosial Sapta Mulia, Pjs Walkot Makassar Ingin Pengurus Lebih Bersemangat
Resmikan Kantor Yayasan Sosial Sapta Mulia, Pjs Walkot Makassar Ingin Pengurus Lebih Bersemangat
Makassar Berjaya
Pjs Walkot Makassar Hadiri FGD Percepatan Investasi Sulsel, Bahas soal Tingkat Investasi di Daerah
Pjs Walkot Makassar Hadiri FGD Percepatan Investasi Sulsel, Bahas soal Tingkat Investasi di Daerah
Makassar Berjaya
HUT Ke-417 Kota Makassar: Impian, Capaian, dan Harapan
HUT Ke-417 Kota Makassar: Impian, Capaian, dan Harapan
Makassar Berjaya
Cegah Banjir, Pemkot Makassar Lakukan Normalisasi di 2 Kanal
Cegah Banjir, Pemkot Makassar Lakukan Normalisasi di 2 Kanal
Makassar Berjaya
Bahas Peringatan HUT Makassar Ke-417, Pj Sekda Irwan Adnan: Akan Mengundang 800-1.000 Tamu
Bahas Peringatan HUT Makassar Ke-417, Pj Sekda Irwan Adnan: Akan Mengundang 800-1.000 Tamu
Makassar Berjaya
Wujudkan Kawasan Tanpa Rokok, Pemkot Makassar Raih Penghargaan Pentaloka Nasional Adinkes 2024
Wujudkan Kawasan Tanpa Rokok, Pemkot Makassar Raih Penghargaan Pentaloka Nasional Adinkes 2024
Makassar Berjaya
Makassar International Jetski Championship 2024 Diharapkan Tingkatkan Sport Tourism dan Pembinaan Atlet Lokal
Makassar International Jetski Championship 2024 Diharapkan Tingkatkan Sport Tourism dan Pembinaan Atlet Lokal
Makassar Berjaya
Pjs Walkot Makassar Minta TP2DD Optimalkan Transaksi Nontunai di Sektor Retribusi
Pjs Walkot Makassar Minta TP2DD Optimalkan Transaksi Nontunai di Sektor Retribusi
Makassar Berjaya
Pjs Walkot Makassar Sebut Program Kampung Pancasila Jadi Kunci Persatuan Masyarakat
Pjs Walkot Makassar Sebut Program Kampung Pancasila Jadi Kunci Persatuan Masyarakat
Makassar Berjaya
Turunkan Angka Stunting, Pemkot Makassar Luncurkan Gerakan Gemar Makan Telur
Turunkan Angka Stunting, Pemkot Makassar Luncurkan Gerakan Gemar Makan Telur
Makassar Berjaya
Belanja Produk Penuhi TKDN, Pemkot Makassar Dapat Penghargaan dari Kemenperin
Belanja Produk Penuhi TKDN, Pemkot Makassar Dapat Penghargaan dari Kemenperin
Makassar Berjaya
Berkat Inovasi, Kelurahan Manggala Sabet Juara 1 Lomba Desa Terpadu 2024
Berkat Inovasi, Kelurahan Manggala Sabet Juara 1 Lomba Desa Terpadu 2024
Makassar Berjaya
Pemkot Makassar Raih Penghargaan Pelayanan dan Keterbukaan Informasi Publik dari KompasTV
Pemkot Makassar Raih Penghargaan Pelayanan dan Keterbukaan Informasi Publik dari KompasTV
Makassar Berjaya
Genjot Pariwisata dan Lestarikan Budaya, Walkot Makassar Raih Apresiasi Tokoh Indonesia 2024
Genjot Pariwisata dan Lestarikan Budaya, Walkot Makassar Raih Apresiasi Tokoh Indonesia 2024
Makassar Berjaya
Bagikan artikel ini melalui
Oke