MAKASSAR, KOMPAS.com – Selama 5 tahun menjabat sebagai Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto menjadikan Makassar Kota Dunia yang nyaman bagi semua.
Hal tersebut dilaporkan pria yang akrab disapa Danny Pomanto dalam pidato rapat paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) tahun anggaran 2018 dan LKPJ akhir masa jabatannya masa periode 2014-2019.
Pencapaian Makassar menjadi kota yang nyaman bagi semua itu, seiring pembangunan dan penyelenggaraan pemerintah daerah di Kota Makassar di bawah kepemimpinan Danny Pomanto bersama Wakilnya, Syamsul Rizal.
Hal itu sesuai dengan visi dan misi kepemimpinan Danny Pomanto, yakni merekonstruksi nasib rakyat menjadi masyarakat sejahtera standar dunia, merestorasi tata ruang kota menjadi kota nyaman berkelas dunia, dan mereformasi tata pemerintahan menjadi pelayanan publik kelas dunia bebas korupsi.
“Pelaksanaan pembangunan di Kota Makassar selama tahun 2014 sampai dengan awal tahun 2019 menunjukkan peningkatan yang berarti sebagaimana tercermin pada sejumlah indikator makro sosial ekonomi Kota Makassar," kata Danny Pomanto.
Diantaranya, kata Danny, adalah pertumbuhan ekonomi Kota Makassar terus bergerak naik dan berada di atas rata-rata Nasional maupun Provinsi Sulawesi Selatan, menjadi sentral ekonomi di Pulau Sulawesi dan jadi kota termaju di Kawasan Timur Indonesia.
Dengan pencapaian itu, Danny mengatakan, angka kemiskinan di Kota Makassar menurun dari 4,49 persen (Tahu 2014) menjadi 4,41 persen (Tahun 2018). Begitu pula dengan ketimpangan pendapatan atau gini rasio, yang sering kali menjadi permasalahan di kota-kota besar.
“Alhamdulillah atas kerja keras kita bersama mampu diturunkan dari 0,395 pada awal pemerintahan menjadi 0,383 saat ini atau termasuk tingkat ketimpangan rendah,” tandasnya.
Pencapaian visi-misi itu tak lepas dari dilaksanakannya program-program strategis yang digagas oleh Pemerintah Kota Makassar.
Program tersebut antara lain adalah Home Care, Badan Usaha Lorong (BULO), Lorong Garden (Longgar), Bank Sampah, Kanrerong, dan berbagai pelatihan kewirausahaan berbasis lorong lainnya.
“Sejak hari pertama menjabat, kami menerapkan prinsip Public Participation dan Public Engagement untuk memunculkan Public Acceptance, sehingga masyarakat ikut terlibat langsung dalam proses pembangunan tidak sekedar menjadi objek dari pembangunan yang ada,” tuturnya.
Lebih lanjut, Danny mengungkapkan garis besar hasil-hasil pembangunan yang dicapai selama kurang lebih 5 tahun dalam rangka penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah di Kota Makassar.
Pelaksanaan pembangunan daerah sendiri terdiri dari pelaksanaan Urusan Pemerintahan Wajib baik Pelayanan Dasar maupun Non-Pelayanan Dasar dan pelaksanaan Urusan Pemerintahan Pilihan.
“Pencapaian dari sektor pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur jalan, pengendalian banjir dan genangan, layanan ketentraman dan ketertiban umum, pelayanan tanggap bencana, pelaksanaan urusan ketenagakerjaan melalui job fair,” paparnya.
Hasilnya Makassar berhasil secara berturut-turut memperoleh penghargaan Adipura kategori kota metropolitan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia pada 2015 dan pada 2016. Sementara itu pada 2017 Makassar mendapat Adipura Kirana Tahun 2017.
Tidak hanya itu, kerja keras masyarakat dan Pemerintah Kota Makassar juga berbuah penghargaan Adipura ASEAN kategori Clean Land pada 2017 yang lalu .
Pencapaian dan pembangunan Makassar di bawah kepemimpinan Danny Pomanto juga terjadi di bidang keamanan dan ketentraman masyarakat, perikanan, ketahanan pangan, pariwisata, pendidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi, ekonomi dan peningkatan pengelolaan keuangan daerah.
"Tentunya hal tersebut ditunjang oleh kerja keras aparat keamanan serta dengan dukungan budaya masyarakat Kota Makassar, yaitu Sipakatau, Sipakalebbi dan Sipakainge yang telah mengakar,” tambahnya.
Perlu diketahui, dengan pencapaian program kerja selama 5 tahun, Danny Pomanto pun mendapat 178 penghargaan baik ditingkat nasional, provinsi dan dari lembaga lainnya.
Penghargaan itu merupakan bentuk pengakuan dan apresiasi pihak luar atas penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan serta pencapaian kesejahteraan masyarakat selama hampir lima tahun ini.
Adapun 178 penghargaan tersebut, beberapa diantaranya adalah:
1) Penghargaan Adiwiyata Mandiri Tahun 2015
2) Piala Adipura Tahun 2015, Piala Adipura Kirana Kategori Metropolitan Tahun 2016 dan Piala Adipura Kirana Tahun 2017 Kategori Kota Metropolitan
3) Penghargaan Swasti Saba Wistara Tahun 2015
4) Penghargaan Wahana Tata Nugraha Tahun 2015 dan Tahun 2016
5) Penghargaan Nasional dari Kementerian Dalam Negeri RI atas prestasi kinerja dengan predikat Sangat Tinggi dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun 2015
6) Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Tahun 2015, Tahun 2016, 2017 oleh BPK RI
7) Penghargaan The Best Marketeers of The Year Tahun 2015 oleh Mark Plus Incorporation
8) Penghargaan Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja Terbaik Nasional Tahun 2016
9) Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2016 oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI
10) Top Inovasi Pelayanan Publik Nasional Tahun 2016, Tahun 2017 dan Tahun 2018
11) Kepala Daerah Inovatif Tahun 2016, Tahun 2017 dan Tahun 2018 oleh Sindo Awards
12) Kepala Daerah Terbaik di Indonesia Tahun 2017 oleh Tempo Award
13) Penghargaan Open Government Leadership Tahun 2017 oleh Pemerintah Singapura
14) Adipura ASEAN Kategori Clean Land Tahun 2017
15) Mayor of The Year Kategori Rising Star Tahun 2017 oleh Government Insider Singapore
16) Peringkat 1 Kota Berkinerja Terbaik/Tertinggi Secara Nasional Tahun 2017 oleh Presiden Republik Indonesia
17) Penghargaan Smart City Award 2017 oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
18) Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Tahun 2017
19) Penghargaan Bidang Pelayanan Publik Bidang Perizinan, Bidang Kependudukan dan Catatan Sipil serta Bidang Kesehatan oleh Kementerian PAN-RB RI Tahun 2018
20) Smart City Innovative Aplication Awards Tahun 2018 kategori smart mobility untuk inovasi Passikola
21) Daerah Berkinerja Terbaik Ke-2 LPPD Nasional Tahun 2018 oleh Kementerian Dalam Negeri RI
22) Kota Terbaik Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Award 2018 oleh Presiden RI Ir. H. Joko Widodo
23) Peringkat Wisatara Kota Sehat Tahun 2018 oleh Kementerian Kesehatan RI
24) Innovative Government Award (IGA) Tahun 2018 oleh Kementerian PAN-RB RI