April 2020, Pelabuhan Ketapang Bakal Disulap Jadi Destinasi Wisata

Hotria Mariana
Kompas.com - Kamis, 31 Oktober 2019
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas membahas rencana pengembangan Pelabuhan Ketapang bersama Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspitadewi, Kamis (31/10/2019).dok. Pemkab Banyuwangi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas membahas rencana pengembangan Pelabuhan Ketapang bersama Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspitadewi, Kamis (31/10/2019).

KOMPAS.com – Renovasi Pelabuhan Ketapang yang menghubungkan Banyuwangi dengan Bali dan sebaliknya bakal dimulai pada April 2020 mendatang.

Renovasi tersebut dilakukan agar pelabuhan yang melayani lebih dari 13 juta orang per tahun tersebut tidak hanya berfungsi sebagai tempat transit, tapi juga bisa menjadi destinasi wisata baru nan ikonik di Banyuwangi.

Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspitadewi mengatakan, saat ini status pelabuhan sudah tahap studi kelayakan.

Dengan demikian, ia melanjutkan, proses pembangunan bisa dilaksanakan pada April tahun depan.

Menurut Ira, Pelabuhan Ketapang akan dilengkapi infrastruktur penunjang, seperti kafe dan restoran bergaya lokal dan pembuatan lansekap bagi wisatawan.

Baca juga: Antisipasi Lonjakan Penumpang Saat Arus Balik, Pelabuhan Ketapang Siapkan 10 Loket

”Kami melibatkan arsitek Gregorius Supie yang telah tersohor. Bangunannya nanti mengadopsi kekhasan kebudayaan lokal,” terang Ira dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Kamis (31/10/2019).

Untuk menunjang sisi kenyamanan, Ira mengungkapkan bahwa digitalisasi seperti automatic ticketing juga akan diterapkan. 

”Pelabuhan Ketapang akan menjadi lebih modern sekaligus menjadi destinasi wisata ikonik,” ujarnya.

Dengan begitu, harapannya Pelabuhan Ketapang bisa menarik wisatawan, khususnya dari kawasan Timur Indonesia. Terlebih setelah pembangunan Tol Trans Jawa rampung. 

Baca juga: Bupati Banyuwangi: Pasar Tradisional Harus Terus Berbenah untuk Pikat Konsumen

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas merespons positif rencana pengembangan Pelabuhan Ketapang.

Pasalnya, pengembangan pelabuhan itu sesuai program Banyuwangi yakni setiap tempat adalah destinasi, dan setiap program adalah atraksi.

”Tadi kami menitipkan peradaban dan kebudayaan lokal dalam derap pembangunan ekonomi yang cukup pesat melalui arsitektur khas kebudayaan lokal, juga kuliner-kuliner lokal bisa diangkat di destinasi pelabuhan tersebut untuk semakin menggerakkan ekonomi masyarakat,” terang Anas.

PenulisHotria Mariana
EditorKurniasih Budi
Terkini Lainnya
Harmoni Budaya dan Agama di Banyuwangi Jadi Inspirasi Indonesia
Harmoni Budaya dan Agama di Banyuwangi Jadi Inspirasi Indonesia
banyuwangi
Pemkab Banyuwangi Bakal Rekonstruksi 36 Jembatan pada 2023, Bupati Ipuk Minta Warga Dilibatkan
Pemkab Banyuwangi Bakal Rekonstruksi 36 Jembatan pada 2023, Bupati Ipuk Minta Warga Dilibatkan
banyuwangi
Targetkan Stunting di Bawah 14 Persen pada 2024, Bupati Ipuk Sambangi Pelosok-pelosok Desa
Targetkan Stunting di Bawah 14 Persen pada 2024, Bupati Ipuk Sambangi Pelosok-pelosok Desa
banyuwangi
KPK Tetapkan Desa Sukojati Jadi Desa Antikorupsi, Bupati Ipuk: Ayo Belajar dari Desa Sukojati
KPK Tetapkan Desa Sukojati Jadi Desa Antikorupsi, Bupati Ipuk: Ayo Belajar dari Desa Sukojati
banyuwangi
Respons Antusias Rembug Pemuda Banyuwangi, Bupati Ipuk: Kita Harus Berkolaborasi Bersama
Respons Antusias Rembug Pemuda Banyuwangi, Bupati Ipuk: Kita Harus Berkolaborasi Bersama
banyuwangi
Bupati Ipuk Berharap Festival Arsitektur Nusantara Lahirkan Arsitek Top dari Banyuwangi
Bupati Ipuk Berharap Festival Arsitektur Nusantara Lahirkan Arsitek Top dari Banyuwangi
banyuwangi
Wadahi Ketangkasan Digital Anak Muda, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar Hacking Day Competition
Wadahi Ketangkasan Digital Anak Muda, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar Hacking Day Competition
banyuwangi
Turnamen Tenis Meja Pemkab Banyuwangi Diikuti 220 Atlet se-Jawa dan Bali
Turnamen Tenis Meja Pemkab Banyuwangi Diikuti 220 Atlet se-Jawa dan Bali
banyuwangi
Kabupaten Banyuwangi Siap Menjadi Pilot Project Penyederhanaan Birokrasi
Kabupaten Banyuwangi Siap Menjadi Pilot Project Penyederhanaan Birokrasi
banyuwangi
Bersama 16 Kepala Daerah Lainnya, Bupati Ipuk Ikuti Digital Leadership Academy di Singapura
Bersama 16 Kepala Daerah Lainnya, Bupati Ipuk Ikuti Digital Leadership Academy di Singapura
banyuwangi
LAN Apresiasi Inovasi Pelayanan Publik
LAN Apresiasi Inovasi Pelayanan Publik "Smart Kampung" Milik Pemkab Banyuwangi
banyuwangi
Lepas Ekspor Sarden Banyuwangi ke Australia Senilai 2,7 Juta Dollar AS, Mendag Zulkifi: Kita Patut Bangga
Lepas Ekspor Sarden Banyuwangi ke Australia Senilai 2,7 Juta Dollar AS, Mendag Zulkifi: Kita Patut Bangga
banyuwangi
Banyuwangi Gelar Festival Nelayan Tangguh, Bupati Ipuk: Ini Ajang Promosi Perikanan
Banyuwangi Gelar Festival Nelayan Tangguh, Bupati Ipuk: Ini Ajang Promosi Perikanan
banyuwangi
Tak Sempat Liburan, Denny Caknan Ingin Kulineran dan Berwisata di Banyuwangi
Tak Sempat Liburan, Denny Caknan Ingin Kulineran dan Berwisata di Banyuwangi
banyuwangi
Tingkatkan Kualitas Branding UMKM, Pemkab Banyuwangi Fasilitasi Endorsement Foto dan Video Gratis
Tingkatkan Kualitas Branding UMKM, Pemkab Banyuwangi Fasilitasi Endorsement Foto dan Video Gratis
banyuwangi