Peringati HGN 2023, Walkot Arief Apresiasi Para Pendidik di Kota Tangerang

Kompas.com - 26/11/2023, 10:46 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

Wali Kota Tangerang apresiasi tenaga pendidik dalam peringatan Hari Guru Nasional dan PGRI 2023.DOK. Pemkot Tangerang Wali Kota Tangerang apresiasi tenaga pendidik dalam peringatan Hari Guru Nasional dan PGRI 2023.

KOMPAS.com- Wali Kota (Walkot) Tangerang Arief R Wismansyah mendorong kreativitas dan inovasi para guru dalam mendidik generasi penerus bangsa yang lebih hebat.

Menurutnya, guru berperan sebagai garda terdepan dalam membentuk generasi muda yang berkarakter, baik secara ilmu maupun agama.

"Guru harus bertransformasi dan menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi dan tuntutan zaman. Sebab, kemajuan Kota Tangerang tidak luput dari peran guru dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) yang cerdas dan berkualitas," kata Arief dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (29/11/2023).

Hal itu disampaikan Arief dalam kegiatan gerak jalan bertema "Transformasi Guru untuk Wujudkan Indonesia Maju" yang digelar untuk memperingati Hari Persatuan Guru Republik Indonesia PGRI) ke-78 dan Hari Guru Nasional di Bantaran Sungai Cisadane, Minggu (26/11/2023).

Baca juga: Lewat Festival Cisadane 2023, Pemkot Tangerang Sukses Bangkitkan Perekonomian UMKM

Arief menyebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang telah meningkatkan penghasilan para guru dan pendidik di Kota Tangerang.

"Semua tenaga pendidik sudah kami sesuaikan dengan standardisasi. Sebelumnya memang gaji guru sifatnya honorer, yakni di bawah satu juta. Saat ini angka tersebut sudah kami naikkan berkali kali lipat dengan harapan para guru dapat semakin profesional dalam bertugas," tutur Arief.

Lebih lanjut, Arief mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi seluruh guru dan tenaga pendidik di Indonesia, khususnya di Kota Tangerang.

"Terima kasih atas dedikasi dan jasanya dalam berkontribusi untuk memajukan Kota Tangerang," imbuhnya.

Baca juga: Peringati HGN, Pemkot Tangerang Santuni 1.000 Anak Yatim

Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar PGRI Unifah Rosyidi mengatakan, dukungan dan dorongan bagi tenaga pendidik sangat perlu dilakukan guna mewujudkan bangsa yang lebih unggul.

"Mari bersama-sama kita dukung para guru untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang unggul dan berkualitas," ujar Unifah.

Adapun, kegiatan tersebut turut membagikan beberapa hadiah, berupa tiket umrah, sepeda, kulkas, televisi, dan lainnya.

Selain Walkot Tangerang, acara itu turut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dan Kepala Dinas Pendidikan Tangerang.

Baca juga: Dikhawatirkan Ganggu Penerbangan, Pemkot Tangerang Terjunkan 450 Personel Padamkan TPA Rawa Kucing

Terkini Lainnya
Soal Netralitas Pilkada, Peneliti IDP-LP Nilai Pj Walkot Tangerang Bertindak Tegas
Soal Netralitas Pilkada, Peneliti IDP-LP Nilai Pj Walkot Tangerang Bertindak Tegas
Kota Tangerang
Pemkot Tangerang Raih Penghargaan atas Penanganan AIDS, Tuberculosis dan Malaria
Pemkot Tangerang Raih Penghargaan atas Penanganan AIDS, Tuberculosis dan Malaria
Kota Tangerang
Dua Hari Digelar, Pengunjung Tangerang Digital Festival Vol. 2 Sebut Serasa Nonton Konser Level Nasional
Dua Hari Digelar, Pengunjung Tangerang Digital Festival Vol. 2 Sebut Serasa Nonton Konser Level Nasional
Kota Tangerang
Festival Cisadane 2024 Dimulai, Dr Nurdin: Ayo Nikmati Hajatan Budaya, Seni, dan Karya UMKM!
Festival Cisadane 2024 Dimulai, Dr Nurdin: Ayo Nikmati Hajatan Budaya, Seni, dan Karya UMKM!
Kota Tangerang
Tak Perlu Antre dari Pagi Buta, Pelayanan Adminduk di Kota Tangerang Sudah Online
Tak Perlu Antre dari Pagi Buta, Pelayanan Adminduk di Kota Tangerang Sudah Online
Kota Tangerang
GOR Nambo Jaya, Sport Center Terbesar dan Terlengkap Milik Pemkot Tangerang
GOR Nambo Jaya, Sport Center Terbesar dan Terlengkap Milik Pemkot Tangerang
Kota Tangerang
Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederet Event di Kota Tangerang pada Juni 2024
Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederet Event di Kota Tangerang pada Juni 2024
Kota Tangerang
Pemkot Tangerang dan UMN Jalin Kerja Sama Terkait City Branding
Pemkot Tangerang dan UMN Jalin Kerja Sama Terkait City Branding
Kota Tangerang
Stadion Benteng Reborn Sukses Bangkitkan Sportainment di Kota Tangerang
Stadion Benteng Reborn Sukses Bangkitkan Sportainment di Kota Tangerang
Kota Tangerang
Sederet Program Gratis sejak Lahir hingga Meninggal Dunia dari Pemkot Tangerang
Sederet Program Gratis sejak Lahir hingga Meninggal Dunia dari Pemkot Tangerang
Kota Tangerang
Pemkot Tangerang MoU dengan Bulog, Pj Nurdin: Perkuat Ketahanan Pangan dan Perekonomian Lokal
Pemkot Tangerang MoU dengan Bulog, Pj Nurdin: Perkuat Ketahanan Pangan dan Perekonomian Lokal
Kota Tangerang
Sejarah Baru, Perempuan Pertama di Acara
Sejarah Baru, Perempuan Pertama di Acara "Jadi Wali Kota Tangerang"
Kota Tangerang
Tinjau Pasar Mambo Tangerang, Pj Walkot Ajak Pedagang Jaga Kebersihan dan Gunakan Fasilitas Sesuai Fungsinya
Tinjau Pasar Mambo Tangerang, Pj Walkot Ajak Pedagang Jaga Kebersihan dan Gunakan Fasilitas Sesuai Fungsinya
Kota Tangerang
431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati
431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati
Kota Tangerang
Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi
Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi
Kota Tangerang
Bagikan artikel ini melalui
Oke